Kembali, cerpen terbaru milik Ken Hanggara yang berjudul Bidadari Tersesat dimuat di salah satu media lokal beberapa hari yang lalu. Bukan hanya itu, hampir setiap bulan, bahkan minggu, ada saja karya Ken Hanggara yang dimuat di koran lokal maupun nasional. Hal itu jelas membuat para penulis iri, terutama penulis pemula seperti saya sekaligus kagum dengan karya-karya yang berhasil Ken Hanggara torehkan. Pasalnya, tak mudah untuk menembus satu karya saja terbit di media, apalagi bisa setiap seminggu sekali karya kita dimuat di sana, cukup sulit. Namun tampaknya berbeda dengan Ken Hanggara, jauh di benak saya selalu bertanya-tanya, apa yang menjadi rahasia menulis dari lelaki yang satu ini? Pada akhirnya pertanyaan saya terjawab lewat kelas online di salah satu grup Antologi es Campur, Ken menjadi pengisi acara di sana. Dan akhirnya saya mendapati satu rahasia Ken dalam menembus media, baik lokal maupun nasional. Penampakan di Radar Mojokerto :) Ken Hanggara atau yang akra...